Siapa di antara kalian yang tidak kenal dengan selebgram yang penuh sensasi dan kontroversi Awkarin?
Awkarin merupakan Mega Influencer Indonesia dan juga seorang pengusaha yang lahir pada tanggal 29 November 1997. Nama lengkap Awkarin adalah Karin Novilda Sulaiman.
Dia bisa dibilang salah satu anak muda yang sukses di kancah perindustrian artis media sosial di antaranya Instagram, TikTok, dan juga YouTube.
Selain terkenal karena selebgram, Awkarin juga merupakan pendiri sekaligus CEO dari A Team Managementyang menaungi puluhan talent-telent yang berbakat di Tanah Air.
Selain itu juga, ia memiliki clothing line yang bernama Bad Influence by Awkarin yang merupakan impiannya sejak ia kecil. Tak hanya menjual sweater dan t-shirt saja, kakak dari Zahra Annisya ini juga memiliki bisnis hijab yang bernama Hally by Awkarin.
Awkarin dikenal sebagai influencer yang penuh dengan sensasi dan kontroversi. Bagaimana tidak, ia pernah viral dan menjadi trending topik di seluruh jagat maya. Dikarenakan postingan Instagramnya yang berfoto di depan karangan bunga dengan bertuliskan selamat sudah berhasil membeli sebuah hotel. Padahal yang kita tahu, usianya masih sangat muda yakni masih sekitar 23 tahun.
Tidak hanya penuh sensasi dan kontroversi, Awkarin juga aktif untuk terjun langsung ke lapangan dalam membantu orang-orang yang kurang mampu dan senang berkegiatan sosial.
Biodata dan Profil Lengkap Awkarin
Nama Lengkap: Karin Novilda Sulaiman
Nama Panggung : Awkarin
Nama Panggilan : Karin
Tempat Lahir : Jakarta, Indonesia
Tanggal lahir : 29 November 1997
Kewarganegaraan : Indonesia
Zodiak : Sagitarius
Nama Ayah : Sulaiman
Nama Ibu : Siti Zuchraida
Nama Saudara : Zahra Annisya Sulaiman
Agama : Islam
Tahun aktif : 2011-sekarang
Nama pasangan : Sabian Wishnutama
Pendidikan : Universitas Binus Jakarta
Profesi : pengusaha dan selebgram, VLogger, Penyanyi, Model
Akun instagram : @awkarin
Akun twitter : @awkarin
Baca Juga ↓↓↓
Biodata dan Profil Via Vallen Lengkap dengan Umur, Agama, Sosial Media
Awkarin merupakan anak dari pasangan Sulaiman dan Siti Zuchraida. Ia mempunyai adik kandung perempuan yang bernama Zahra Annisya Sulaiman. Awkarin dikenal sebagai salah satu selebgram yang penuh kontroversi dan juga penuh sensasi.
Salah satu kontroversinya ialah selalu memamerkan tubuh seksinya ke sejumlah media sosial sehingga menimbulkan pro dan kontra dari para warganet. Selain itu juga, ia sering gonta-ganti pasangan dengan sejumlah lelaki yang sering di kritik oleh sejumlah netizen.
Awkarin juga sempat pernah terlibat adu masalah dengan selebriti sosial lainnya seperti Young Lex dan Anya Geraldine. Meski demikian, Awkarin mampu menunjukkan kepada semua warganet bahwa dia bisa berhasil dengan usahanya sendiri.
Maka dari itu ia sangat aktif untuk terus bertekun dari hasil jerih payahnya sendiri dan juga talent-talent yang ia miliki. Ia juga menjadi CEO di usianya yang masih sangat muda. Awkarin merupakan salah satu dari sekian banyak contoh anak muda yang berbakat di bidangnya, walau banyak rintangan dan tantangan yang ia hadapi.
Untuk melengkapi biodatanya tersebut, Awkarin mendirikan juga komunitas nonprofit yang bernama Awdaption. Komunitas itu ia rintis guna menolong hewan-hewan yang terlantar dan dibuang.
Demianlah Biodata dan Profil Selebgram Terkenal Awkarin, Lengkap dengan Agama, Umur, dan Sosial Media. Sampai jumpa di artikel selanjutnya!